“Meski bulan Ramadhan sudah memasuki 10 hari terakhir pengamanan baik tempat ibadah maupun tempat keramaian saat ngabuburit tetap mendapat pelayanan pengamanan dari anggota Polri, ini komitmen kami untuk berusaha selalu hadir di tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan untuk menciptakan yang aman, damai dan nyaman di masyarakat.” tegas AKP Zainal.
Lanjut Kasi Humas, Masjid Al Khaerat di Desa Poto Tano berlokasi di pinggir jalan utama dekat pelabuhan penyeberangan laut Poto Tano yang volume kendaraan di jalan depan masjid tersebut padat, melihat kondisi tersebut Kapolsek Poto Tano Ipda Abdul Ghafir setiap hari menurunkan personilnya untuk memberikan pelayanan pengamanan di jalan depan masjid sehingga masyarakat yang menyebrang jalan hendak pergi dan pulang masjid merasa aman.
“Demi menciptakan stabilitas Kamtibmas yang kondusif Polri dituntut untuk hadir mengambil langkah strategis pada setiap kegiatan masyarakat baik keagamaan maupun kegiatan lainnya karena setiap kegiatan tentu ada potensi kerawanan baik masalah lalulintas maupun kerawanan lain yang perlu mendapat perhatian, dengan kehadiran petugas Polri maka potensi kerawanan dapat dicegah”, tambahnya.