” Kapolres AKBP Yasmara Harahap S.I.K menyampaikan ucapan Terima kasih kepada seluruh unsur masyarakat yang ada di kecamatan Jereweh yang telah menyempatkan hadir pada kegiatan safari Ramadhan 1446 H oleh polres Sumbawa Barat,” jelasnya senin (03/03/25).
Lanjut Kapolres Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi kami kepada seluruh masyarakat kabupaten Sumbawa Barat untuk sekaligus mendengarkan keluhan-keluhan yang ada di sekitar masyarakat.
” Diharapkan kepada peserta yang hadir pada sore hari ini dapat mengingatkan kepada kerabat maupun keluarga untuk tidak melakukan pelanggaran- pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri bahkan orang lain,” tuturnya.