Ciamis Obormerahnews.com– Hari Krida Pertanian (HKP) ke 52 tingkat Kabupaten Ciamis, tahun ini akan di gelar di lapang Desa Langkapsari, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, KTNA Kabupaten serta dinas pertanian Kabupaten Ciamis, lakukan persiapan.
Dalam persiapan kegiatan yang rencananya akan di laksanakan pada tanggal 7 sampai 10 juli 2024 tersebut, pantauan di lapangan, saat ini sedang di lakukan pengecekan kondisi lapang serta pemasangan patok yang nantinya akan di gunakan stand para peserta HKP.
Menurut Wakil ketua KTNA Kabupaten Ciamis Asep Harim mengatakan, selain melakukan pengecekan lokasi, pihaknya juga saat inu sedang mempersiapkan beberapa kebutuhan penunjang para peserta HKP.
“Saat ini kami juga sedang melakukan persiapan pengadaan rumah singgah untuk para peserta, pemasangan stand, juga panggung di sekitar lokasi ” jelasnya.
Lanjut Asep mengatakan, pada pelaksanaan HKP tahun ini, pihaknya menyebutkan ada sekitar 1000 peserta yang berasal dari seluruh daerah se Kabupaten Ciamis akan ikut andil dalam perhelatan tahunan tersebut
“Menurut informasi saat ini sudah ada beberapa peserta yang akan datang untuk melakukan persiapan dalam kegiatan HKP nanti”terangnya selasa (02/07/2024)
Asep mengatakan, sebelum memutuskan menjadikan Kecamatan Banjaranyar sebagai tuan rumah HKP tahun ini, pihaknya sudah terlebih dahulu melakukan seleksi di beberapa daerah di kabupaten Ciamis.
“Seleksi tersebut di lakukan setahun yang lalu, dan dari tiga lokasi kami memutuskan lapang desa Langkapsari menjadi tempat untuk kegiatan HKP tahun ini ” ungkapnya.
Sementara itu, Ujang Darsono Koordinator BPP Kecamatan Banjaranyar mengatakan, pasca di tunjuk sebagai tuan rumah HKP tahun ini, pihaknya berupaya akan melakukan persiapan secara maksimal agar nanti nya para peserta merasa puas dan nyaman.
Baca juga: Dandim 1628/SB Hadiri Upacara Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Sumbawa Barat Tahun 2024
“Kami juga sudah menyiapkan beberapa lokasi yang nanti nya akan di gunakan sebagai fasilitas penunjang para peserta,” pungkasnya.(Rvn)**